Pantai Di Malang Selatan Bagus Untuk Berenang dan Camping

Berikut ini daftar pantai di malang selatan cocok untuk camping, memancing, berenang atau aman untuk anak kecil bahkan melihat sunset bersama keluarga, ayoo kita explore disini. Sebelum kesana, ada baiknya mencari informasi tentang kondisi pantainya supaya bisa memilih pantai mana yang kira-kira pas dengan keinginan kita nantinya. Ayoo kita simak Pantai Di Malang Selatan yang bagus dan cocok untuk liburan bersama keluarga maupun orang tersayang Anda.

Malang bisa dibilang surganya wisata pantai, sebab Malang sendiri menyimpan begitu banyak sekali pantai menajubkan yang menarik dan sayang jika tak dikunjungi ketika sedang berkunjung ke Provinsi Jawa Timur. Dari pantai yang cocok untuk wisata, anak-anak hingga untuk para pemancing yang gemar mencari spot ikan terbaik.

Pantai Di Malang Selatan Yang Bagus Untuk Berenang, Camping dan Memancing

1. Pantai Balekambang

wikipedia.org
Jika pernah mengunjungi Tanah Lot Bali, Anda akan teringat dengan tempat tersebut. Tanah Lotnya Jawa Timur ini menjadi salah satu pantai dengan tingkat kunjungan wisatawan tertinggi jika dibandingkan dengan beberapa pantai di malang lainnya, bibir pantainya yang luas dan pantai bakal akan lebih mudah menampung banyak sekali pengunjung meski pada long weekend sekalipun.

Berpasir putih dengan sarana penujang yang lebih lengkap dari mulai toilet, penginapan, warung kuliner, lahan parkir yang luas hingga jasa penyewaan tenda untuk pengujung yang ingin camping ditepian pantai Balekambang Malang ini. Akses jalan pun terbilang paling mudah bagi semua jenis kendaraan termasuk Big Bus sekalipun.

Sajian dari warung-warung sederhana disekitar juga sangat beragam, akan tetapi jika mengajak anak kecil harus benar-benar diperhatikan mengingat ombak pantai balekambang terbilang besar yang sebenarnya tak disarankan digunakan untuk berenang. Bagi para pemancing, Anda bisa mencoba sedikit berjalan kaki kearah barat tuk menemukan spot memancing yang lebih nyaman dan sepi pengunjung.

2. Pantai Ngudel

Resti Romita
Lokasi pantai ngudel sendiri tak begitu jauh dari Balekambang, cukup arahkan kendaraan ke arah timur melewati Jalur Lintas Selatan (JLS) dalam beberapa menit saja untuk bisa sampai ke pintu masuk pantai Ngudel. Jika dibandingkan dengan akses jalan ke balekambang, memang sedikit kurang baik. Untuk kendaraan Bus besar memang kurang disarankan mengunjungi lokasi pantai tersebut mengingat jalurnya tak begitu lebar, akan tetapi untuk sarana pendukung sudah lengkap dan bakal betah berada disana.

Dipesisir pantainya ditanami Pohon Cemara Laut dengan jarak tertentu yang bisa digunakan sebagai tempat parkir kendaraan yang teduh terhindar dari terik matahari, pohon tersebut seperti menjadi icon dari Pantai Ngudel. Beberapa gazebo juga bisa Anda gunakan gratis sebagai sarana bersantai bersama ketika menikmati keindahan pantai Ngudel tersebut, meski jumlahnya terbilang hanya sedikit sih.

Untuk kebutuhan makan maupun minum, terdapat warung-warung sederhana meski menunya terbilang belum beragam seperti di Balekambang. Akan tetapi untuk urusan harga terbilang sangat murah untuk ukuran di tempat wisata dan selain itu juga menyediakan toilet sebagai sarana kebutuhan pengunjung dengan tarif yang sangat bersahabat sekali.

3. Pantai Goa Cina

pantai goa cina
wikipedia.org
Sejarah dinamainya pantai ini berawal dari seorang keturunan tionghoa yang meninggal ketika sedang bertapa disebuah karang yang terdapat gua kecil yang hingga sekarang masih menjadi spot dari Pantai Goa Cina yang sebelumnya bernama Pantai Rowo Indah. Untuk kemudahan para pengunjung untuk melihat dari gua tersebut dibuatlah sebuah jembatan penghung dari bibir pantai ke karang tersebut untuk akses menuju Gua pertapaan tersebut.

Akses jalan terbilang besar meski jalan masih makadam alias pecahan batu kapur yang digunakan sebagai alas dari jalan menuju Goa Cina, jadi pastikan untuk tetap berhati-hati khususnya bagi pemotor ketika melewati jalan berbatu tersebut. Kami ketika sedang berkunjung kesana menemukan 2 pemancing yang sedang memancing dari bibir pantainya saja, tetapi terlihat beberapa kali mendapatkan ikan dari hasil memancingnya.

Disini lokasi parkir kendaraan roda 4 juga berada di areal dekat bibir pantai dan bila kunjungan tak begitu ramai bisa mendapatkan ditempat teduh dibawah pepohonan, untuk parkir roda 2 sudah diberikan tempat tersendiri berada di dekat pintu masuk loket.

4. Pantai Teluk Asmara

pantai teluk asmara
traveloka.com
Awal berkunjung ke Pantai ini bakal akan sedikit berkomentar untuk masalah akses jalannya, bagi pemotor disarankan untuk lebih berhati-hati apalagi jika pada musim penghujan tiba. Jalan batuan kapur tajam dan licin yang akan sedikit menyulitkan pemotor karena ban bakal sering sekali berpindah-pindah jalur, untuk kendaraan roda 4 tak menjadi masalah asalkan ban kendaraan Anda masih dalam kondisi baik.

Untuk pantainya tak mengecewakan, pertama kali masuk sobat akan diperlihatkan pemandangan terbaiknya yang menjadi salah satu spot foto dengan background gugusan pulau yang mirip dengan Raja Ampat Papua Barat. Bagi yang mempunyai masalah kesehatan pada bagian kaki ketika dibuat berjalan yang biasanya dialami oleh manula, memang kurang disarankan mengingat untuk bisa ke pantainya harus berjalan menaiki jalanan cor dan melewati turunan tangga sedikit curam yang sudah diberikan fasilitas tali untuk pegangan para pengunjung.

Mencari pantai di malang untuk anak anak mandi juga para pemancing, di Teluk Asmara adalah lokasi yang terbilang tepat. Meski mempunyai ombak yang besar tetapi dibeberapa tempat masih dibilang lebih aman karena masih terhalang oleh beberapa gugusan pulau. Dengan mencoba sedikit mendaki ke Bukit Asmara Anda bisa berfoto dengan background Pantai Mirip Raja Ampat hanya dengan membayar 5.000 saja untuk tiap orangnya.

5. Pantai Tiga Warna

pantai tiga warna
citragardencitymalang.ciputra.biz
Ada sedikit perbedaan bila dibandingkan dengan lainnya, Pantai Tiga Warna Malang ini masuk dalam kawasan Konservasi Hutan Mangrove ini harus memesannya dahulu sebelum berkunjung kesana. Untuk dapat ke 3 warna sendiri harus berjalan kaki bersama rombongan dan diharuskan mempergunakan Guide dari masyarakat setempat untuk bisa menjadi penunjuk jalan juga memberikan informasi seputar kawasan Pantai 3 Warna.

Untuk urusan sampah, kita dilarang keras membuang sampah sembarangan diareal pantai dan sekitarnya, jadi kita diharapkan untuk bisa mengumpulkan dan membawa sampah kita sendiri hingga ke lokasi tempat pembuangan sampah ke lokasi yang telah ditentukan. Kawasan Pantai Tiga Warna ini memang nomor 1 untuk urusan kebersihan,  jadi tak heran jika warna airnya tampak hingga 3 warna seperti nama dari pantai tersebut.

Usahakan untuk membawa sedikit bekal sendiri baik minuman maupun makanan kecil untuk selama berjalan kaki ke pantai hingga nantinya kita kembali ke lokasi awal. Untuk kondisi pantainya memang tak mengecewakan dan bisa dibilang rekomended untuk anak muda yang gemar mencari spot wisata terbaik, akan tetapi para orang tua yang punya masalah dengan kaki saat buat berjalan jauh nih kurang disarankan mengingat untuk sampai ke pantainya sendiri harus berjalan cukup jauh.

6. Pantai Ungapan

pantai ungapan
pantainesia.com
Wah untuk pantai yang satu ini bakalan khusus untuk anak anak bakal betah dan tak membuat orang tua kawatir, sebab disana terdapat lokasi pantai tanpa ombak besar karena terhalang oleh pulau memanjang yang bakal menghalangi ombak hingga ke bibir pantainya. Bakal tenang dah si pengantar atau orang tua jika sang buah hati bermain atau berenang dipantai yang satu ini.


Sewa Mobil Stasiun Malang

Paling Murah dan Nyaman

Kendaraan Beragam
Agya - Avanza - Innova - Hiace - Elf Long



Pantai di malang cocok untuk anak anak berenang dan bermain air bisa dibilang pantai ungapan paling rekomended sekali, tanpa adanya ombak besar bakal anak-anak akan tak takut akan terseret ombak hingga ke bagian tengah. Hayoo segera atur jadwal beserta keluarga dan jangan lupa buah hati kita diajak ke Ungapan yaa...hehe.

Terdapat perahu-perahu kecil pada beberapa ratus meter bersandar disana, hal tersebut menunjukkan kawasan ini memang aman untuk bersandar perahu karena tak akan bertabrakan dengan perahu lain akibat tekanan ombak. Jumlah perahunya pun terbilang sedikit, jadi bakal akan tetap asik dibibir pantai tanpa terganggu oleh perahu yang sandar.

7. Pantai Gatra

Tetap masih membahas seputar pantai di kawasan selatan Kota Malang, hal ini mungkin saja menjadi pertimbangan bagi sobat yang sedang butuh banget tujuan wisata alam di Malang yang pastinya tak bikin betah berlama-lama berada disana dan pastinya suntuk dan boring bakal hilang seketika.